“Dari senja untuk jingga”
Karya: Navisya putri jingga
Kamu masih sama,
Masih sama menjadi jingga
yang senang ku perbincangkan
pada semesta
Mengajak aku berdiskusi
tentang warna jingga
Yang tidak bisa lebur
menjadi fana.
Menempuh jutaan pasang surut arwana.
Tertuju pada sudut pandang belantara
Biar ku tebak dengan seksama
Meski perihal pasti masih tak sama,
Cerita ini masih menjadi milikmu.
Masih menjadi sendu malamku,
menunggu semesta menciptakan warna jingga baru
Aku akan terus terbang bersamamu
hingga,
Menjadi awan senja yang utuh .
Jingga yang tak terhapus.